top of page

Produk Make Up untuk Area Mata

  • Writer: Regina Meliala
    Regina Meliala
  • Jun 23, 2020
  • 2 min read

Jika kamu ingin menggunakan make up yang cantik dan indah, tentu bagian ini tidak dapat dilupakan. Mata merupakan bagian yang paling menonjol dari wajah sehingga untuk memberi kesan mata lebih segar, kamu dapat menggunakan produk ini, check this one out guys.


Base Eye (eye primer)


Produk ini mempunyai fungsi sebagai dasar di kulit kelopak mata agar setiap warna eye shadow yang digunakan lebih tahan lama dan lebih pigmented (warna tampak hidup). Untuk base eye, ada yang berbentuk stick dan cream. Kamu dapat memilih warna yang sesuai dengan warna kulit kelopak matamu dan hasil make up yang diinginkan. Untuk bagian ini, jika kamu tidak ingin repot-repot, dapat kamu tinggalkan.


Eye Shadow


eye shadow
eye shadow

unsplash.com


Eye shadow adalah produk pewarna kelopak mata. Biasanya berbentuk bubuk yang dipadatkan. Untuk pengaplikasiannya kamu dapat menggunakan jari manis yang dibersihkan terlebih dahulu atau menggunakan brush. Untuk tip, jika ingin hasil tampilan make up yang natural, kamu dapat memilih warna pastel, atau warna muda dan cerah seperti pink, soft nude, atau warna coklat.


Apabila kamu ingin pergi di malam hari, kamu dapat menggunakan warna-warna gelap yang dipadukan dengan warna mengkilat seperti abu-abu dengan silver, hitam dengan emas, atau dengan tampilan smoky eyes agar memberi kesan mata lebih tajam dan terlihat lebih hot. Jika kamu ingin menghadiri acara formal, maka kamu dapat menggunakan warna eye shadow dengan warna yang berkilau sepeti emas, silver, atau padukan antara warna merah, biru, hijau, dengan glitter yang berwarna sepadan, agar tampilan matamu lebih terliht anggun dan formal.


Eye Liner


eye liner
make up

unsplash.com


Kebanyakan perempuan juga pasti memasukkan eye liner sebagai must item yang digunakan baik untuk make up ke acara formal maupun informal. Eye liner memang sangat membantu untuk memberi kesan mata segar, garis mata yang tegas, juga dapat memanipulasi tampilan mata yang bulat menjadi lebih tajam, mata yang bulat dapat terlihat lebih berbentuk, dan sebaliknya mata yang sipit menjadi terllihat bulat. Untuk penggunaannya, kamu dapat menggariskan pada garis kelomata di atas, juga dibawah. Untuk bagian bawah tidak wajib, dan semakin panjang garis yang kamu buat pada matamu, maka akan terlihat semakin dramatis hasil yang terlihat.

  1. Saat ini, macam-macam eye liner semakin beragam dari warna yang dimiliki, mulai dari warna hitam, biru, coklat, abu-abu, hingga hijau. Untuk dibagian bawah mata ada yang berwarna putih agar mata terlihat lebih lugu dan bersinar, tergantung dari hasil make up yang ingin kamu ciptakan.

Mascara


Produk ini berfungsi memberikan efek bulu mata yang dramatis. Macam-macam dari mascara juga tersedia untuk mempertebal/menambah volume, ada juga yang memberi efek bulu mata lebih panjang. Mascara juga tersedia dengan jenis waterproof (tahan air) dan juga ada yang water resistance (hanya tahan beberapa waktu saja) Tergantung kebutuhanmu. Mascara juga tersedia dengan warna hitam, biru, dan abu-abu.


Eye Brows


Pada bagian ini juga banyak perempuan yang memasukan produk eye brow (alis) kedalam produk yang paling penting dalam riasan alis mereka. Jenis-jenis dari eye brow ada yang berbentuk pensil, stick, bahkan ada yang berbentuk cream. Untuk pengaplikasiannya, pertama-tama kamu harus membingkai alismu dengan bentuk yang sesuai dengan bentuk wajahmu. Lalu rapihkan rambut alismu dengan menggunakan sisir alis, lalu isi bentuk alis yang telah kamu buat dengan warna yang sesuai


Untuk tips, jika kulitmu berwarna sawo matang atau kuning langsat, kamu dapat menggunakan warna hitam. Jika dasar kulitmu berwarna putih kemerahan kamu data menggunakan warna coklat. Apabila warna kulitmu berada ditengah-tengah antara kuning langsat dengan kemerahan, kamu dapat menggunakan abu-abu

Comments


Post: Blog2_Post

Subscribe Form

Thanks for submitting!

081299846250

  • Instagram

©2020 by Update Your Skin. Proudly created with Wix.com

bottom of page